Penjaringan Kesehatan Berkala (Screening) Santri
- Selasa, 22 April 2025
- Artikel Berita Pengumuman
- Iswanto
- 0 komentar

SRAGEN -- Pondok Pesantren At Taqwa Muhammadiyah Miri bersinergi menjalin kerja sama dengan UPT Puskesmas Miri dalam rangka meningkatkan derajat kesehatan Santri melalui kegiatan penjaringan kesehatan berkala (Screening) termasuk Jiwa dan kesehatan remaja.
Kegiatan ini diikuti Santri jenjang SMP dan SMK terjadwal secara bertahap dalam ruang aula Pesantren, pada selasa 22 April 2025.
Pengasuh Pondok Pesantren At Taqwa Muhammadiyah Miri menerangkan bahwa kegiatan penjaringan kesehatan ini sudah dilakukan secara rutin oleh puskesmas.
“Pertama-tama, tim Puskesmas Miri melakukan penjaringan kesehatan khusus santri Putri, kemudian pemeriksaan kesehatan santri Putra setelah santri putri selesai.
Penjaringan kesehatan di Pondok Pesantren At Taqwa Muhammadiyah Miri merupakan salah satu bentuk pelayanan kesehatan yang bertujuan untuk mendeteksi santri yang mungkin memiliki masalah kesehatan. Hal ini sangat penting agar madrasah dan Puskesmas memiliki data atau informasi yang mendukung penilaian perkembangan kesehatan para santri, dan memastikan agar penanganan dapat dilakukan sedini mungkin.